Pemerintah Desa Gencar Sosialisasi Dampak Bahaya Narkoba.

Banyuasin — Sebanyak 200 peserta dari empat desa dalam wilayah Kecamatan Suak Tapeh Kabupaten Banyuasin mengikuti penyuluhan dampak dari bahaya narkoba.

Adapun keempat desa mengikuti penyuluhan  tersebut Desa Tanjung Laut, Desa Bengkuang, Desa Rimba Terab dan Desa Sedang. Kegiatan berlangsung di Gedung Olahraga Desa Tanjung Laut Kecamatan Suak Tapeh Kabupaten Banyuasin, Selasa (21/05/24).

Camat Suak Tapeh Bambang Setiadi SE MSi menyampaikan dalam kegiatan itu agar seluruh peserta yang mengikuti dapat manfaatkan kegiatan positif ini dan juga dapat kembali disosialisasikan kepada anak-anak muda yang ada di desanya masing-masing.

” Mari kita berantas peredaran narkoba, dengan cara memberikan sosialisasi kepada anak-anak keluarga dan masyarakat dilingkungan kita masing-masing, ” tegasnya.

Kepala Desa Tanjung Laut Samsul Bahri sebagai tuan rumah kegiatan menambahkan, bahwa kegiatan ini terselenggara atas kerjasama dari empat desa, dimana kegiatan ini bermaksud untuk memberikan penyuluhan terhadap generasi muda dampak dari bahaya narkoba.

” Kegiatan ini melibatkan Polsek Betung sebagai narasumber penyuluhan. Semoga dengan adanya kegiatan ini para generasi muda dapat memahami bahaya dan dampaknya baik itu mengkonsumsi ataupun menjadi pengendar narkoba, ” katanya.

Hadir dalam kesempatan itu juga, Parman selaku Kasi AKPD Dinas PMD Kabupaten Banyuasin, mengungkapkan bahwa Pemkab Banyuasin sangat mendukung penuh kegiatan penyuluhan narkoba yang telah dilaksanakan, karena kegiatan ini merupakan salah satu program prioritas Pemerintah pusat. Hal ini sesuai dengan Permen Desa No.13 tahun 2023.

” Kegiatan penyuluhan narkoba ini merupakan program prioritas Pemerintah pusat yang tidak ditentukan, tergantung kebijakan pemerintah desa. Dan ada program prioritas yang ditentukan wajib dilaksanakan seperti BLT dan stunting, ” jelasnya.

Sementara, Kapolsek Betung Iptu Yuli Mishardi melalui Kanit Binmas Iptu Hendra Siahaan, bersama Kanit Intel Bripka Riski Leo sebagai narasumber kegiatan itu, mengingatkan agar generasi muda jangan sampai terjerumus oleh barang haram narkotika jenis narkoba itu, karena hal itu akan merusak dan menghancurkan masa depan generasi muda itu sendiri.

” Oleh sebab itu dari kegiatan penyuluhan narkoba ini diharapkan peran aktif masyarakat ataupun orang tua untuk mensosialisasikan kembali dari dampak bahaya narkoba dilingkungan kita masing-masing, ” ucapnya.

Hadir dalam kegiatan, Camat Suak Tapeh Bambang Setiadi SE MSI, Kasi PPD Eni Yoseta SKM, Kasi AKPD Dinas PMD Banyuasin Parman, Kanit Binmas Iptu Hendra Siahaan, Kanit Intel Bripka Riski Leo, Babinsa Sertu Dodi Irawan, dan Sertu Oki B, Kades Tanjung Laut Samsul Bahri, Kades Rimba Terab Abdul Hakim, Kades Bengkuang Ahmad Hazairin, Kades Sedang Iwan Suparmadi SKM, Perangkat Desa, Tokoh Pemuda, Tokoh Masyarakat dari empat desa. (py).

CLICK BANYUASIN

Learn More →

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *