Pangkalan Balai, Banyuasin lll, — Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Banyuasin, Ir. Erwin Ibrahim, secara resmi membuka Seleksi Calon Paskibraka tingkat Kabupaten Banyuasin tahun 2025, mewakili Bupati Dr. H. Askolani.
Seleksi yang digelar pada 28–30 April 2025 di Gedung Diklat Pemkab Banyuasin ini diikuti 78 peserta yang telah lolos seleksi tingkat kecamatan.
Dalam sambutannya, Sekda menekankan bahwa Paskibraka bukan sekadar pasukan pengibar bendera, melainkan simbol generasi muda berjiwa nasionalis, disiplin, dan berkarakter pemimpin.
“Seleksi ini adalah bagian dari pembentukan karakter generasi muda yang cinta tanah air. Selamat kepada peserta yang telah lolos ke tingkat kabupaten,” ujarnya.
Ia juga mengingatkan para peserta untuk mengikuti seleksi dengan sungguh-sungguh, jujur, dan menjunjung sportifitas, serta tetap menjaga semangat kebersamaan.
“Siapapun yang terpilih, kalian adalah putra-putri terbaik yang akan membawa nama baik Banyuasin di tingkat Provinsi bahkan Nasional,” tutupnya. (*)

